Senior Frontend Developer
Deskripsi: Bertanggung jawab untuk mengembangkan dan memelihara antarmuka pengguna dari aplikasi web, dengan fokus pada pengalaman pengguna yang optimal, responsif, dan menarik. Posisi ini mengharuskan kolaborasi erat dengan tim desain, backend, dan produk untuk mewujudkan aplikasi yang intuitif dan performa tinggi. Senior Frontend Developer juga diharapkan dapat memberikan bimbingan kepada junior developer serta mengikuti tren dan teknologi terbaru di bidang frontend development.
Kualifikasi:
– Pengalaman minimal 2–3 atau freshgraduate dengan pemahaman kuat dibidang frontend dipersilahkan.
– Penguasaan JavaScript, HTML5, CSS3, dan framework frontend populer.
– Pemahaman mendalam tentang responsive design dan cross-browser compatibility.
– Kemampuan menggunakan tool version control seperti Git.
– Mampu menggunakan tools build seperti Webpack, Babel, atau tools testing seperti Jest, Mocha.
Intermediate Backend Developer
Deskripsi: Bertanggung jawab untuk memecahkan masalah yang muncul dalam layanan backend dan melakukan pemeliharaan rutin agar sistem tetap berjalan dengan baik, melalui satu atau lebih bahasa backend seperti Node.js, Python, Java, atau PHP, serta memiliki pemahaman mendalam tentang arsitektur RESTful, GraphQL, atau layanan microservices. Sebagai developer berpengalaman, mereka mampu bekerja lebih mandiri dan mengatasi masalah kompleks dalam pengembangan backend.
Kualifikasi:
– Pengalaman minimal 1–2 tahun atau freshgraduate dengan pemahaman kuat di bidang backend dipersilahkan.
– Mampu dan mengerti bahasa pemrograman Python.
– Mengetahui tentang REST-API dan GraphQL;
– Mengetahui tentang framework FastAPI merupakan nilai tambah.
– Mampu mengerti Bahasa Jepang merupakan nilai tambah.
Business Analyst (Finance & Banking)
Deskripsi: Berfokus pada analisis data dan proses bisnis untuk membantu perusahaan mencapai tujuan bisnis. Posisi ini bekerja untuk memahami kebutuhan bisnis dan mengembangkan solusi yang dapat meningkatkan efisiensi, profitabilitas, dan layanan keuangan.
Kualifikasi:
– Berpengalaman 2–3 tahun di peran Business Analyst, khususnya di sektor keuangan atau perbankan atau fresh graduate memiliki pemahaman kuat di bidang business analyst dipersilahkan.
– Pemahaman sistem keuangan, dasar pengembangan sistem, dan metodologi proyek.
– Pengetahuan tentang laporan keuangan, manajemen risiko, dan regulasi perbankan (AML, compliance).
– Berpikir kritis, melakukan forecasting, dan memberikan solusi praktis.
– Memahami skill query advanced dan proses ETL.
– Berpengalaman pada project sistem informasi dalam bidang finance and banking.